Pada saat touring KHCC Adventouride 27-29 Desember 2008 lalu, entah kenapa, otak saya tidak bisa tinggal diam melihat pemandangan yang indah serta rapihnya Group Riding KHCC. Saya pun merekamnya dengan N70 andalan. Jerih payah mengambil N70 di saku celana dan menjaga keseimbangan sambil mengendarai si bohay, ternyata terbayarkan. Dengan sedikit ilustrasi lagu dan edit sana-sini, jadilah 3 video di bawah ini. Selamat Menikmati. ;p Baca Selanjutnya…
Monthly Archives: Januari 2009
Start My Engine…
Sesuai salah satu resolusi tahun baru saya, maka sebuah blog pun hadir untuk melengkapi dokumentasi secuil kehidupan yang penuh berkah ini. Semoga tidak ada lagi teman-teman yang cemberut karena tidak bisa menemukan tulisan yang membuat mereka senyum, sumringah hingga kesal sambil melemparkan sumpit mie pangsit ke arah saya. Mudah-mudahan juga dengan hadirnya tulisan ini, akan semakin banyak teman yang menraktir saya. 😀
Blog pun dimulai…
KHCC Adventouride 2008
It’s not the style, it’s the attitude!
27-29 Desember 2008 lalu, KHCC (Karisma Honda Cyber Community) mengadakan kegiatan touring ke Ujung Genteng, Sukabumi, Jawa Barat. Touring yang diberi nama ” KHCC Adventouride” ini diikuti oleh 18 KHHCers (sebutan untuk para anggota KHCC) plus dua orang mekanik. Jarak yang ditempuh adalah 220km (±) dengan durasi perjalanan enam jam. Cuaca yang silih berganti dan kontur medan yang berubah-ubah tidak menyurutkan semangat KHHCers untuk terus melahap tanjakan dan turunan curam yang dilalui. Bahkan tikungan-tikungan tajam nan meliak-liuk dilibas dengan penuh percaya diri. Hal ini tidak terlepas dari primanya persiapan teknis dan non-teknis yang dilakukan.
Para Ujungentengers (istilah yang dipopulerkan oleh bro Andry) ini telah memersiapkan semuanya satu bulan sebelum hari H! Mau tahu buktinya? Seluruh KHCCers menggunakan touring boot standar, sarung tangan standar serta celana jeans tebal/ celana touring. Ada pula yang mengenakan protector tambahan di siku, lutut dan dada. Jaket? Tidak usah ditanyakan. Merek-merek terkenal berhamburan. Mulai dari FLM, Hein-Greicke hingga Jack-Wolfskin. Beberapa diantaranya bahkan menyempatkan diri membeli helm Full Face keluaran terbaru. Sorry bro, tidak ada penampakan helm abal-abal di sana. Yang ada hanya Snail, INK, Arai, NHK, KYT, GM dan Givi. Bahkan ada helm yang berharga dua juta! Saya yakin, instruktur safety riding paling berpengalaman pun, akan sulit menemukan cacat dari perlengkapan yang dikenakan! Baca lebih lanjut