Motoprofile: P120 Fighter, F 131 Hellcat & B120 Wraith.

Sesuai dengan janji penulis, yang pernah membahas singkat tentang Confederate Motorcycle, sebuah perusahaan khusus yang membangun sepeda motor bertema khusus pula. Kali ini penulis kembali mengetengahkan motor-motor hasil produksi Confederate Motorcycle. Nama-nama motor tersebut, sesuai dengan desainnya yang unik dan berkarakter. Mereka adalah P120 Fighter, F 131 Hellcat dan B 120 Wraith.

P120 Fighter. Pemberontak Sejati.
Dari namanya saja, sudah terbersit seperti apa tampang motor ini. Sebuah kendaraan yang memancarkan aura petarung sejati. Tidak percaya? Silahkan lihat sendiri penampilannya. Desain yang mungkin satu-satunya di dunia. Tidak banyak omong, straight to the point. Mengandalkan warna stainlees steel dan perpaduan elemen mekanik yang mencolok seakan berkata dengan sendirinya perihal karakter sang desainer.

Rangkanya terbuat dari aluminium ringan dan kuat, seperti yang digunakan pada konstruksi pesawat terbang. Warna khas alumunium, menonjol dengan balutan rangka yang kokoh. Melihat motor ini, seakan mengingatkan penulis akan mahluk robot sintetis di film Terminator. Lalu bagaimana dengan tenaga? Mesin V-Twin berkapasitas 1966cc, dengan 160 tenaga (bisa lebih) siap menemani sang penunggang mengarungi jalan raya, atau bahkan berkendara lintas negara. Bagaimana dengan kapasitas bahan bakar dan oli? Jangan kaget jika motor ini membutuhkan empat galon (15 liter) bbm dan 4,3 liter oli mesin. Dan untuk memonitor oli, kita bisa melihat seberapa banyak oli yang tersedia tepat di belakang setang kemudi, pada sebuah bagian berbentuk tubular. Aneh? Jika anda menganggapnya demikian, ini bukan motor untuk anda.

F 131 Hellcat. Ekostisme ala Pemberontak.
Jika P120 Fighter adalah pemberontak sejati, maka F 131 Hellcat Combat justru menampilkan sisi eksotisme seorang pemberontak yang idealis. Berbeda dengan P 120 Fighter yang cenderung blak-blakan, F 131 sedikit “mengerem” tampilan sangarnya.

Garis-garis kaku yang menjadi dominasi di P120 tidak tampak di sini. Melainkan, desainnya banyak mengandung lengkungan. Tapi, justru dengan itu motor generasi kedua ini memesona. Bagaimana tidak? Walaupun tidak sesangar P120, F 131 sangat cocok bagi pribadi yang kalem, tetapi tetap menyimpan prinsip kebebasan sejati. Artinya, tidak perlu mencolok, tetapi sikap yang berbeda tetap dapat ditampilkan. Apalagi dengan balutan tema hitam yang mendominasi, kesan misterius dan dingin tercapai dengan baik. Bayangkan, anda menunggangi F 131 Hellcat di jalan raya. Tanpa banyak gaya, motor ini sudah berbicara kepada orang banyak, siapa penunggangnya. Cool yet rebelious!

B 120 Wraith. Sang Pesolek Pemikat.
Ok, kita sudah melihat  P 120 Fighter sang pemberontak alami dan F 131 Hellcat si eksotis pemberani. Nah, yang terakhir, adalah pilihan bagi pengendara (yang tentunya harus memiliki jiwa pemberontak) tapi tetap ingin tampil menarik, tanpa perlu terlihat sangar.

B 120 Wraith terinspirasi era tahun 1960an. Dan melihat lengkungan desain di garpu depannya, entah mengapa mengingatkan penulis pada film Batman and Robin serta Gotham City dengan segala macam tindak kriminalitasnya. Mungkin itu yang ingin disampaikan. Tidak ekslusif, tidak sangar tapi tetap berkarakter cuek dan menarik perhatian. Dengan tenaga diatas 125 tenaga kuda, sungguh menarik untuk dicermati.

Jika dilihat lebih dalam, B 120 sepertinya merupakan gabungan imajinasi angara P 120 dan F 131. Ya, sesuatu yang eksotis dan sangar, tetapi lebih kepada citarasa ciamik dan sedikit flamboyan. Selebritis macho macam Bradd Pitt atau Johny Depp mungkin cocok mengendarai B 120 di Bulevar St. Monica, di siang hari.

Tiga motor di atas hanyalah secuil dari karya-karya yang diciptakan oleh Confederate Motorcycle. Tak pelak, akar personal dan custom building dari budaya penciptaan motor ala Amerika tidak terelakkan. Kenyamanan, mungkin bukan hal yang utama. Mengapa perlu kenyamanan, toh seorang pemberontak (yang mengendarainya) justru orang yang keluar dari zona nyaman. Seseorang yang ingin menikmati kebebasan berkendara, sambil memerlihatkan karakter aslinya.

Walaupun demikian, tidak sembarangan “pemberontak” bisa memiliki P 120, F 131 ataupun B 120. Sebab, kocek yang dirogoh tidak tanggung-tanggung. Angka ratusan ribu dollar bisa keluar begitu saja tanpa kompromi. Tapi bagi pencari kepuasan, ego tinggi dan jiwa pemberontak yang tiada tanding, harga demikian sungguh tiada arti. Dan jangan menganggap motor ini tidak laku. Untuk P 120 saja, dari 120 unit, hanya tersisa enam buah. Sementara, F 131 sudah habis terjual dan B 120 hanya tersisa satu buah. 😀

Dari desain, filosofi dan proses penciptaannya, produk-produk Confederate Motorcycle berada di level berbeda. Tidak bisa disandingkan begitu saja dengan merk semacam Ducati atau Harley Davidson sekalipun. Dengan desain, yang mungkin, hanya satu-satunya di dunia yang terinsipirasi dari filosofi pemberontak, mereka sungguh berani, bernyali dan tentunya pemberontak sejati. Mungkin semua ide tersebut hanya untuk lebih meresapi salah satu filosofi Confederate Motorcycle;  On some level, every man is a rebel.(hnr)

Update: Video P120 Fighter

Galeri Foto (Confederate Motorcycle & Asphalt n Rubber)

Iklan

4 comments on “Motoprofile: P120 Fighter, F 131 Hellcat & B120 Wraith.

Tinggalkan Balasan & Jangan Tampilkan Link Lebih Dari 1.

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Gambar Twitter

You are commenting using your Twitter account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s