Bro Yunus, Mengelilingi Nusantara Dengan Win100

Bagaimana rasanya mengelilingi Nusantara yang terdiri dari ribuan kepulauan dan puluhan ribu kilometer jalan yang tak kunjung habis dengan mengendarai motor lawas win100? Sungguh sebuah tantangan yang besar, mendokumentasikan perjalanan yang memakan waktu hampir setahun tersebut. Untuk itu, sebagai bagian dari semangat berbagi, OBI (Otobloggers Indonesia) dalam Kombi alias diskusi khas OBIwan kembali mengundang Muhammad Yunus yang terlibat dalam Ekspedisi Zamrud Khatulistiwa. Bro Yunus pun menghasilkan sebuah buku berjudul “Meraba Indonesia”, sebuah catatan perjalanan selama mengitari nusantara tercinta ini. Jika yang lain menulis, maka izinkan penulis membaginya dalam sebuah rekaman video sederhana. Monggo disimak, dan bagi para penikmat touring, wajib berkomentar. :mrgreen: