“Jupiter Z1 sudah menganut sistem pengapian injeksi bro.” Ujar blogger, bro Mitra, saat diskusi via bbm beberapa waktu lalu. Hal itu terjadi sesaat sebelum kami tiba bersama di ajang pengenalan motor bebek injeksi tersebut di bilangan Senayan. Well, injeksi sepertinya bakal menjadi tren. Jika perintis motor sport injeksi adalah Yamaha Vixion, maka kini sudah ada motor matic bahkan bebek injeksi. Kenapa injeksi? Mungkin, alasannya karena ramah lingkungan dan minimnya biaya perawatan dibandingkan mesin dengan karburator. Yah ini masih bisa diperdebatkan sih.
Perbedaannya cukup jelas. Jika karburator, harus dibongkar, dibersihin dengan bensin. Diputer skrupnya, puter ke kiri, puter ke kanan dan lain-lainnya. Sementara dengan injeksi, cukup disetting dengan alat yang sudah ada, dan mesin selesai disetting tanpa perlu ribet. Tapi sekali lagi, ini masih bisa diperdebatkan. Masalahnya adalah apakah konsumen sudah siap? Baca lebih lanjut